Bangsa yang besar, adalah bangsa yang menghargai jasa pahlawannya, tapi sayang sekali generasi muda sekarang mulai terkikis rasa nasionalisme, lupa akan perjuangn para pahlawan kusuma bangsa yang sudah mempertaruhkan jiwa & raga demi kemerdekaan bangsa Indonesia. Di kota Salatiga. Meski Salatiga kota kecil, tapi bukan berarti tidak ada pahlawan dari kota Salatiga. Salah satu penghormatan atas pengabdian pahlawan, dibangunlah sebuah monumen / patung pahlawan dari Salatiga, tepatnya di Lapangan Pancasila. Lapangan Pancasila Salatiga, adalah Pusat Kota Salatiga. Di sebelah timurnya ada Kantor Pemkot Salatiga & Kantor DPRD kota Salatiga. Di sebelah barat ada Masjid dan Kampus STAIN Salatiga.
Sayang, nampaknya tidak banyak warga Salatiga yang mengetahui bila patung yang berada di Bundaran Lapangan Pancasila adalah para pahlawan nasional yang berasal dari Salatiga. Ketiga pahlawan tersebut adalah sosok dari Brigjen Sudiarto, Laksamana Madya Yosaphat Soedarso dan Marsekal Muda Agustinus Adisucipto (dalam ejaan lama, namanya ditulis Adisutjipto)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar